Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Melakukan Instalasi Moodle 3.9 ++ di vps Ubuntu 20.04

Moodle logo


Cara Melakukan Instalasi Moodle 3.9 ++ di vps Ubuntu 20.04



Selamat datang kembali sobat bsi pada kesempatan kali ini bsi-tips akan memberikan tips bagaimana Cara Melakukan Instalasi Moodle 3.9 ++ di VPS ubuntu 20.04. Pada kesempatan kali ini admin akan menggunakan VPS dari Google Cloud. VPS ini bisa kalian dapatkan secara gratis dengan credit ujicoba senilai $300 atau di rupiahkan pada tanggal 13 Juli 2020 senilai Rp. 4.339.981,00.

Apa itu Moodle?

Moodle adalah paket perangkat lunakyang diproduksi untuk kegiatan belajar berbisnis internet dan situs web yang menggunakan prinsip social constructionist pedagogy.

Moodle merupakan salah satu aplikasi dari konsep dan mekanisme belajar mengajar yang memanfaatkan teknologi informasi, yang dikenal dengan konsep pembelajaran elektronik atau e-learning.

Fitur yang terdapat pada moodle antara lain:
  • Modern, easy to use interface
  • Personalised Dashboard
  • Collaborative tools and activities
  • All-in-one calendar
  • Convenient file management
  • Simple and intuitive text editor
Kalian dapat melihat fitur yang lebih banyak  dan lengkap pada website serminya Doc Moodle 

Langsung saja kita praktekan bagaimana langkah langkah nya:

1.Perangkat lunak yang digunakan

Perangkat lunak yang akan kita gunakan pada tutorial kali ini antara lain:
Vps Google Cloud Moodle
VPS GoogleCloud Moodle

  • OS: Ubuntu 20.04
  • VPS: Google Cloud
  • Web Server: Apache2
  • PHP Engine: PHP v7.2
  • Database: MariaDB 10.1
  • Moodle: Moodle v3.9
  • Subdomain: elearning.bsi-tips.com
  • SSL: Let's Encrypt

2. Instalasi Apache 2.4

 Langkah awal kita melakukan update Ubuntu terlebih dahulu dengan mengetikan perintah:
apt update
apt upgrade -y
Selanjutnya melakukan instalasi apache web server:
apt install apache2 -y 
systemctl status apache2 

3.Instalasi PHP

 Langkah berikutnya kita akan menginstall PHP kalian dapat mengcopy perintah dibawah ini untuk mempermudah pengerjaan:
apt install php php-common php-pspell php-curl php-gd php-intl php-mysql php-xml php-xmlrpc php-ldap php-zip php-soap php-mbstring libapache2-mod-php -y

 

 4. Installasi MariaDB

Langkah berikutnya kita akan menginstall paket MariaDB untuk databasenya dengan mengetikan perintah:
1. apt install mariadb-server -y 
2. systemctl status mariadb 
3. mysql_secure_installation 
Jawab pertanyaan yang muncul:
1. Enter current password for root: (Tekan Enter) 
2. Set root password?[Y/n] Y 
3. Remove anonymous users? [Y/n] Y 
4. Disallow root login remotely? [Y/n] Y 
5. Remove test database and access to it? [Y/n] Y 
6. Reload privilege tables now? [Y/n] Y
 Selanjutnya kita akan melakukan konfigurasi pada MariaDB agar MariaDB berjalan dengan Optimal:
1. nano /etc/mysql/mariadb.conf.d/50-server.cnf
Lalu tambahkan script konfigurasi dibawah tulisan [mysqld] ini seperti pada gambar berikut ini:
1. default_storage_engine = innodb 
2. innodb_file_per_table = 1 
3. innodb_file_format = Barracuda 
4. innodb_large_prefix = 1
Konfigurasi Optimalisasi Mariadb
Konfigurasi Optimalisasi Mariadb
Jika sudah kita akan merestart service MariaDB dengan mengetikan perintah:
1. systemctl restart mariadb 
2. systemctl status mariadb 
Langkah berikutnya kita akan membuat sebuah database untuk moodle yang nanti akan kita install:
1. mysql -u root -p 
2. CREATE DATABASE moodle DEFAULT CHARACTER SET utf8mb4 COLLATE utf8mb4_unicode_ci; 
3. CREATE USER 'usrmoodle'@'localhost' IDENTIFIED BY 'elearning'; 
4. GRANT ALL PRIVILEGES ON moodle.* TO 'usrmoodle'@'localhost'; 
5. FLUSH PRIVILEGES; 
6. exit
 
Membuat Database Moodle
Membuat Database Moodle
Langkah berikutnya kita akan mendownload paket Moodle v3.9. Pada saat artikel ini dibuat Moodle sudah sampai pada Versi 3.9.1.
1. wget https://download.moodle.org/stable39/moodle-latest-39.zip 
2. unzip moodle-latest-39.zip
Selanjutnya kita akan membuat folder untuk moodle tersebut:
1. mkdir -p /var/www/moodle/data 
2. mv moodle /var/www/moodle/web 
3. chown -R www-data:www-data /var/www/moodle 
4. chmod -R 755 /var/www/moodle
Jika sudah dibuat langkah selanjutnya ialah dengan mengkonfigurasi apache2 / virtual host untuk elearning.bsi-tips.com :
1. cd /etc/apache2/site-available/ 
2. nano elearning.bsi-tips.com.conf
Lalu masukan konfigurasi dibawah ini:
<VirtualHost *:80>
ServerName elearning.bsi-tips.com
DocumentRoot /var/www/moodle/web
<Directory /var/www/moodle/web>
          Options Indexes FollowSymLinks MultiViews
          AllowOverride All
          Require all granted
</Directory>
ErrorLog /var/log/apache2/elearning.bsi-tips.com_error.log
CustomLog /var/log/apache2/elearning.bsi-tips.com_requests.log combined
</VirtualHost>
Menonaktifkan virtual host default bawaan dari ubuntunya:
a2dissite 000-default.conf
Mengaktifkan virtual host yang baru kita buat:
1. a2ensite elearning.bsi-tips.com.conf 
2. systemctl restart apache2 
3. systemctl status apache2
Sampai tahap ini website moodle kita berhasil dapat kita akses melalui elearning.bsi-tips.com hanya saja untuk status website nya masih menggunakan http.
Instalation Moodle 3.9 Not Secure
Installation Moodle 3.9 Not Secure

6. Installasi SSL Let;s Encrypt

Jika website kita berhasil di akses melalui elearning.bsi-tips.com selanjutnya kita akan membuat koneksi tersebut menjadi aman dengan memasangkan https atau sertifikat SSL Let;s Encrypt. 

Mengaktifkan repository universe
1. apt update 
2. apt install software-properties-common 
3. add-apt-repository universe 
4. apt update 
Installasi Certbot
certbot --apache 
Masukkan alamat email
Masukkan Email Certbot
Masukkan Email
Setujui ToS: A
Persetujuan ToS SSL
Persetujuan ToS SSL

 Persetujuan untuk dikirimi informasi mengenai Let's Encrypt, Bisa jawab Y atau N.
Would you be willing to share your email address with the Electronic Frontier Foundation, a founding partner of the Let's Encrypt project and the non-profit organization that develops Certbot? We'd like to send you email about our work encrypting the web, EFF news, campaigns, and ways to support digital freedom.
- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -
(Y)es/(N)o: Y
Sertifikat SSL dibuat, mengubah dan menambahkan konfigurasi virtual host untuk SSL:
Obtaining a new certificate
Performing the following challenges:
http-01 challenge for elearning.bsi-tips.com
Kemudian pilih 2 untuk redirect HTTP ke HTTPS:

Please choose whether or not to redirect HTTP traffic to HTTPS, removing HTTP access.
- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -
1: No redirect - Make no further changes to the webserver configuration.
2: Redirect - Make all requests redirect to secure HTTPS access. Choose this for new sites, or if you're confident your site works on HTTPS. You can undo this change by editing your web server's configuration.
- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - Select the appropriate number [1-2] then [enter] (press 'c' to cancel): 2
Install SSL untuk elearning.bsi-tips.com selesai.

Sertifikat SSL hanya berlaku selama 90 hari, renew untuk memperbaharui sertifikat SSL secara otomatis:
certbot renew --dry-run
Instalasi SSL telah berhasil kita buat dan cek kembali websitenya elearning.bsi-tips.com menjadi koneksi lebih aman seperti pada gambar dibawah ini:
SSL Berhasil di pasang
SSL Berhasil di pasang

7. Install Moodle 3.9 +

Buka Browser kesayangan sobat bsi-tips lalu ketik https://elearning.bsi-tips.com
Pemilihan bahasa, Next
Language moodle 3.9
Language moodle 3.9
Confirm path isikan data directory dengan /var/www/moodle/data
Data directory moodle 3.9
Data directory moodle 3.9
Database driver, bagian Type ubah menjadi MariaDB (native/mariadb)
Database driver moodle 3.9
Database driver moodle 3.9
Masukkan nama database, user database dan password database yang telah kita buat sebelum nya
Database setting moodle 3.9
Database setting moodle 3.9
Konfirmasi Lisensi moodle 3.9+, Continue
installation confirm moodle 3.9
Installation confirm moodle 3.9
Pemeriksaan server apakah server sudah siap untuk install Moodle
Server checks moodle 3.9
Server checks moodle 3.9
Installation berjalan tunggu hingga proses instalasi selesai. Proses ini akan membutuhkan cukup waktu yang lama tergantung dari spesifikasi server yang sobat bsi-tips gunakan.
Installation proses moodle 3.9
Installation proses moodle 3.9
Membuat akun administrator. Untuk bagian password harus berupa kombinasi Huruf kapital, angka dan simbol.
Membuat Akun Administrator moodle 3.9
Membuat Akun Administrator moodle 3.9

Masukkan Full site name, Short name for site dan Front page summary. Untuk default timezone diubah menjadi Asia/Jakarta
Setting Front Page moodle 3.9
Setting Front Page moodle 3.9
 
Jika berhasil langsung masuk ke dashboard administrator
Dashboard moodle 3.9
Dashboard moodle 3.9


Sampai tahap ini kita telah berhasil menginstall moodle 3.9 ++ di vps dengan sistem operasi yang digunakan adalah Ubuntu 20.04. Selamat mencoba sobat bsi-tips semua semoga artikel ini dapat membantu teman teman semua dalam membuat moodle untuk pembelajaran online dimasa pandemi corona ini.

Sampai berjumpa dikesempatan berikutnya di tips berikutnya. Good luck.


Sumber Referensi:

1 comment for "Cara Melakukan Instalasi Moodle 3.9 ++ di vps Ubuntu 20.04"

  1. There’s little doubt that FanDuel deserves to be high up on our list, and you'll not be dissatisfied. Despite missing a stay streaming function, their web site is easy to use and 카지노 caters to new and experienced players. With a fantastic new customer incentive, there’s not much mistaken with Caesars Sportsbook.

    ReplyDelete

Harap berkomentar dengan menggunakan bahasa yang baik dan sopan.